Senin, 19 Juni 2017

Parts of Speech

Hai sobat, ketemu lagi nih. Kali ini ane mau bahas bab yang lain yee, “Parts of Speech”. Hemm.. kira-kira apa yak parts of speech itu? Ok, simplenya aja yak... Parts of Speech itu adalah bagian-bagian yang tersusun dalam sebuah kalimat, yaitu jenis kata dan fungsinya.

 

Kata-kata tersebut umumnya terdiri dari delapan jenis yang sering disebut dengan ‘the eight part of speech’. Mereka terdiri dari :

1.      Noun (kata benda)

2.      Pronoun (kata ganti)

3.      Verb (kata kerja)

4.      Adjective (kata sifat)

5.      Adverb (kata keterangan)

6.      Preposition (kata depan)

7.      Conjunction (kata penghubung)

8.      Interjection (kata seru)

 

Nah, Jenis-jenis kata itulah yang nanntinya bisa dirangkai untuk menjadi sebuah kalimat, yang kalimat tersebut dibuat berdasarkan tenses.





Contoh: ‘My mother cooked meal in the kitchen’

 

Contoh diatas adalah susunan beberapa jenis kata yang tersusun berdasarkan fungsi dari tenses. 

 

Gimana sobat, jelas kan! Ok, sekarang kita coba mengenal uraian ataupun Contoh-contoh dari jenis kata diatas.

Apa itu Tenses?



Apa sih Tenses itu? 

Hi sobat, kali ini kita coba kenal dulu ya sama dasarnya ‘English’. Ada yang kenal sama Tenses? Apa yak? Mungkin sebagian sobat asing sama kata itu, tapi sebagian dari sobat pasti sudah ada yang tau apa itu tenses. Yups, kali ini kita bahas tentang tenses yak.

Contoh :
“Ibu membeli sayur di pasar setiap hari”
“Ibu membeli sayur di pasar kemarin sore”

Coba sobat perhatikan kata ‘membeli’ dalam Contoh bahasa Indonesia diatas. Kemudian bandingkan dengan contoh kalimat dalam versi bahasa inggris di bawah.
Example :
“Mother buys vegetables in the market every day.”
 “Mother bought vegetables in the market yesterday evening”

Ada perbedaan nggak? Yups, pastinya, mereka memiliki perbedaan. Terutama pada kata kerja yang dicetak tebal. Dalam bahasa Indonesia tidak ada perubahan kata kerja untuk waktu setiap hari dan kemarin sore. Nah sedangkan dalam bahasa inggris, jelas banget beda. Every day menggunakan ‘buy’, yesterday menggunakan ‘bought’.

Jelas kan sobat perbedaannya. Perbedaan atau perubahan kata kerja itulah yang dinamakan Tenses. Perubahannya berdasarkan keterangan waktu ataupun sifat kejadian.

Waduh, apa lagi tuh waktu ama sifat kejadian? Ok ok, kita bahas atu-atu yee... tapi ane kasih yang simple aja! 

Berdasarkan waktu kejadian, tenses dibagi menjadi 4 macam :
1.      Present                        : Waktu sedang terjadi
2.      Past                             : Waktu yang sudah terjadi
3.      Future                          : Waktu yang akan terjadi
4.      Past Future                  : Waktu yang akan terjadi di masa lampau

Sedangkan berdasarkan sifat dari kejadian dikelompokkan menjadi 4 bagian pula, yaitu :
1.      Simple                         : kegiatan yang tidak dalam proses
2.      Continuous                  : kegiatan yang sedang dalam proses
3.      Perfect                         : kegiatan yang sudah selesai
4.      Perfect continuous      : kegiatan yang sudah dimulai dan belum selesai

Nah, dari ke delapan sifat dan waktu tersebut, nanti bisa digabungkan dan menjadi 16 Tenses. Yang masing-masing tenses memliki bentuk dan fungsi yang berbeda penggunaannya.

Jadinya seperti table dibawah ini nih sobat, simak yak..


Simple
Continuous
Perfect
Perfect continuous
Present




Past




Future




Past Future





Ampun biyung... nyampe sini aja udah mumet yak. Hehe... tenang sobat, dibikin enjoy aja yak...

Terus, fungsi dari Tenses itu apa? Emm.. Ok, Fungsi dari tenses itu adalah untuk membedakan kalimat yang digunakan di waktu kemarin, sekarang, ataupun besok, Meskipun memiliki makna yang sama dari kata kerja yang digunakan seperti Contoh yang ada diatas.

Yups, sampe sini dulu yak. Kapan-kapan kita sambung lagi ke materi berikutnya ^_^

Minggu, 18 Juni 2017

Bahasa Inggris? Sulit?


Biasanya disekolah kalo denger pelajaran bahasa inggris rasanya tu rame , manis asem asin ^_^. Ya begitulah kira-kira. Tapi yang perlu dipahami itu bahasa inggris bukan bahasa sehari-hari kita bro, Jadi ‘take it easy man’.

Harus lancar cas cis cus seperti ‘Bule’ itu? Ndak harus bro and sis, kan ndk kita gunain waktu kita ngobrol sama emak. Ndk mungkin kan kita bilang ‘How are you today mom?’ ‘I’m so hungry now mom’ ‘DO you cook Tempe?’. Yang ada dilempar piring sama emak ^_-

Nah, meskipun begitu, ndak ada salahnya kan kita coba untuk belajar bahasa, mengenal budaya dari ‘bule’ itu.

Langsung aja yak! disini saya coba berbagi ilmu sedikit tentang bahasa inggris. . Ndak usah sepaneng, ‘take it easy’ and ‘let it flow’. Check it out!

Parts of Speech

Hai sobat, ketemu lagi nih. Kali ini ane mau bahas bab yang lain yee, “ Parts of Speech ”. Hemm.. kira-kira apa yak parts of speech i...